Tahu Gak Kamu Ternyata Lubang Raksasa Ini Bernilai Ratusan Triliun Rupiah


Sebuah lubang raksasa yang menganga di sebelah timur Siberia, Rusia dijuluki sebagai lubang paling mahal di dunia. Ini karena nilai lubang itu mencapai sekitar £13 miliar atau lebih kurang Rp 219 triliun.

Lubang ini merupakan tambang Mir yang menghasilkan intan berlian kelas dunia. Sehingga tempat tambang tersebut dijuluki “Diamond City” atau “Kota Intan.”
Kedalaman lubang itu sampai 1,722 kaki (sekitar 525 meter). Diameternya hampir satu mil atau 1,6 kilometer.

Nilai £13 miliar itu adalah total berlian yang sudah dihasilkan selama beropeasi sampai cadangan yang masih tersisa.

Bagian atas lubang ini tak boleh dilewati setelah terjadi insiden helikopter tersedot ke bawah. Beruntung tak terjadi kecelakaan.

Tempat itu adalah milik perusahaan Alrosa yang memproduksi sekitar seperempat berlian di dunia. Pada puncaknya, tambang Mir memproduksi rata-rata dua juta karat intan kasar setahun. Nilainya sedikitnya £20 juta.

Intan terbesar pernah dihasilkan sebesar bola golf, yaitu 130,85 karat, yaitu berlian Olonkho yang bernilai sekitar £250,000.

Kandungan intan berlian di tempat ini ditemukan oleh tiga ahli geologi, Ekaterina Elagina, Uri Khabardin dan Viktor Avdeenko.

Setelah mendapat kabar itu, Moskow segera melakukan penggalian. Sedangkan tiga ahli geologi itu menerima penghargaan tertinggi Rusia, Lenin Prize atas usaha mereka.
Saat Rusia mengalami krisis akibat Perang Dunia 2, pemimpin Soviet saat itu Joseph Stalin menggunakan uang penghasilan dari tambang Mir untuk membangun negara itu.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tahu Gak Kamu Ternyata Lubang Raksasa Ini Bernilai Ratusan Triliun Rupiah"

Post a Comment